Jumat, 11 April 2014

Sisi Lain Tugu Summarecon Bekasi

Bekasi, dengan segala kemajuanya dalam hal tata kota. Menawarkan banyak bangunan, gedung, tugu, perumahan, dan tumpukan beton-beton yang memiliki daya tarik tersendiri bagi penikmat Fotografi untuk menjadikannya sebagai objek.
Kali ini saya mencoba mengabadikan Tugu Summarecon Bekasi, yang dengan indahnya berganti-ganti warna tiap beberapa detik( kalo ga percaya hitung aja sendiri pake stop watch yah...:D). Dengan sedikit tekhnik fotografi yang saya baca di buku kama sutra, uuppsss....maksudnya buku fotografi(Maklum pikiran lagi tinggi). Saya mempraktekkan tekhnik bulb dan blur dalam pengambilan gambar Tugu Summarecon...(aslinya sih gak sengaja dapet gambar bulb n blur).
Langsung aja kita cek di TKP...dan sebenarnya foto2 dibawah sangatlah biasa dan tidak bagus(kalo ada yang bilang bagus ya Syukur Alhamdulillah).

Foto diatas diambil dengan ISO 500, focal length 92mm, 1/25 sec,F6/4. Sekitar pukul 20:30 diwaktu perut lapar ga ada tukang bakso yang lewat.

Foto diatas diambil dengan ISO 500, Focal length 70mm, 1/25 sec, F6/4. Waktu ambil foto ini hampir diusir security komplek.

Foto diatas diambil dengan ISO 100, Focal Length 84mm, 30sec, F16. Sambil nungguin tukang bakso lewat, maka terjadilah foto diatas.
Foto diatas diambil Dengan ISO 2000, Focal Length 50mm(fix), 1/60sec, F6/4. Ga sengaja waktu parkir motor dan shutter kepencet.

Sementara baru segitu aja yang bisa diabadikan lewat kamera Canon 60D.
Sampai jumpa di moment-moment berikutnya...

Artikel Terkait:

1 komentar:

Posting Komentar

Leave a Comment
And Thanks for Visit My Blog

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites